Monday, August 04, 2003

Jago Ngegombal



Ternyata gue jago ngegombal....mesra abis, dibawah ini email yang pernah gue kirim 2 tahun lalu ke seseorang, jauh sebelum ketemu Monik dan kawan lain.... :

Hehehhehehehhe...
Assalamualaikum Wr. Wb,..
Bagaimana khabarnya ###### sayang?? dah siap berangkat yah? Dah siap
dengan semua yang diperlukan?
Mungkin Obat Anti Mabok, atau keperluan lainnya selama diperjalanan?
Ingat lho, perjalanan jauh, butuh stamina yang prima dan fit. Aku gak
akan Happy kalo misalnya nanti denger kabar ###### sakit atau nggak enak
badan sesampainya di Jakarta. Ok sayang? jaga Kesehatan.

Nanti, sesampainya di Jakarta aku harap ###### segera memberi kabar ka
Aku, dan cerita semua pngalaman yang menarik selama perjalanan. Pasti
menarik yah,..menempuh jalan panjang lewat laut,..terapung disana dan
berdiri di halauan diterpa angin laut yang membelai lembut rambut
lembutmu. Akan bahagia sekali rasanya jika aku disana berdiri disampingmu,
bersama menatap kedepan dan membelai rambutmu serta menyongsok mentari pagi
bersama. Aku merindukanmu, merindukan hadirmu dalam hidupku. Bagaimana
dengan ######? Berperasaan sama? Syukur jikalau iya jawaban yang kamu
sampaikan. Jika sebaliknya, aku tetap berbahagia demi kebahagiaan engkau
sayangku.

Di Bali, dalam beberapa hari ini kan berlangsung hari raya
Nyepi,..yah,..Nyepi.
Seperti namanya ia berarti ssatu ibadah bagi umat Hindu untuk melakukan
ibadah yang dikenal sebagai Panca Brata Penyepian. Lima jalan yang
ditempuh dalam ibadah itu, berupa pemusatan pemikiran pada ibadah berupa
tidak melakukan berbagai kegiatan seperti tidak menyalakan api kala
malam(lampu), tidak bepergian, tidak menikmati hiburan, tidak makan/minum
(puasa) dan tidak bekerja. Dalam prosesinya dilakukan beberpa tahap
upacara antara lain melasti ke pantai sehari sebelumnya, yakni kegiatan
pembersihan diri dari segala hawa nafsu buruk.
Begitulah, dalam upacara sebelum penyepian pun dilakukan satu tradisi
ritual berupa pembuatan ogoh ogoh. ogoh ogoh ini berupa patung yang
terbuat dari kertas yang melambangkan sifat sifat buruk manusia seperti
raksasa yang penuh hawa nafsu, bunatang binatang yang merupakan simbol
keserakahan manusia, dan hal hal buruk lainnya. Ogoh ogoh ini diarak
keliling desa untuk kemudian dibakar sebagai simbol pembakaran dan
penghancuran sifat buruk itu. Itu merupakan awal dari hari nyepi,..selama 24 jam
setelahnya. ketika Nyepi tiba, semua orang berdiam diri di
rumah,..mengkhusyu kan diri beribadah danmenghibdari berbuat hal hal yang dilarang
agama. Sepanjang jalan sepi, tak ada suara kendaraan bermotor, tak ada
suara gaduh,. tak ada siaran radio semuanya sepi semuanya
tenang.Hening,...banget.
Dan selama sehari itu, kenikmatan hidup begitu terasa karena
keheningannya. Aku selalu merasa happy ketika itu, karena memang sudah sebel sama
suasana kota. Bahkan aku merencanakan nantinya aku nyepi di desa tempat
aku KKN doeloe yang rasanya sudah seperti rumah kedua bagiku. Berkumpul
bersama pendusuk desa, bersama orang orang yang berfikir sederhana dan
hidup dengan kesederhanaan.

Bagaimana dengan ######?
suka gak sama suasana yang sepi, tenang dan teduh?
Klop rasanya kalo emang cocok,.hehehehhe,...
###### tau gak, bulan ini, maret, di Bali begitu penuh dengan perayaan
hari raya. Dimulai dengan hari raya Galungan, Kuningan dan tanggal 25
nanti hari raya Kuningan. Dan kalo boleh sedikit cerita aku kan cerita
bagaimana aku sama temenku, pas manis galungan yang lalu berkunjung ke
desa KKn ku itu.


Nah,..
pas manis galungan itu (sehari setelah hari raya galungan),...aku jalan
jalan ke desa tempat aku dulu KKN, desa Pohsanten, Mendoyo di Bali
Barat.

Aku kesana berdua,..dengan kawanku yanga anak batak si Parapat. Dari
denpasar kami berdua melakukan perjalanan dengan mengendarai sepeda motor
kesayanganku yang..kemana mana
selalu menyertai...dan kalo ###### nanti ke Bali, kemana mana kelak kita
kan bersamanya.

Dua jam perjalanan kami tempuh, dari denpasar menuju mendoyo.
Perjalanannya gak mulus karena dari dalam kota sampai
daerah Tabanan, perjalanan terasa begitu berat karena macet. Dimana
mana orang pengen menikmati hari liburnya dengan
jalan jalan. Baru deh, setelah lepas tabanan, kami bisa memacu motor
dengan kecepatan penuh.

Sampai di negara,.kami langsung menuju rumah kepala dusun, dan disambut
dengan penuh kehangatan.
seneng banget rasanya. Kami ngobrol banyak,.panjang lebar,,...saling
tanya kabar satu sama lain,..juga tentang kabar kawab kawanku yang
tak bisa ikut kesana. Lama kami berbincang disana,..sampai akhirnya
kami,...(aku,Kadus, parapat) jalan menuju rumah lain seorang warga,..
yang bagi kami yang KKN dulu dianggap bukan lagi orang lain. Sudah
kayak sodara sendiri,.gitu.
O`ya...nama kepala dusunku itu pak Putu, dan yang kami tuju sekarang
adalah pak Budi.
Disana, pun kami disambut dengan ramah,.dan dengan cepat kabar
kedatanganku bersambung ke beberapa "semeton"lain,,..
yang menyampaikan kedatangan ku berantai.
Wowwwwwwww,..
rasanya cool banget disambut begitu.....dengan kesederhanaan dan senyum
tulus.....
Menariknya,..
Pak putu punya ide "gila", dengan membeli ikan di pantai perancak yang
tak jauh dari sana,..
dan manggang ikan,, sambil ditemani beberapa botol beer.....kita enjoy
disana.....!!!!!!( Jujur aja, aku suka aja minum bir)
Beberapa warga yang melintas,..sekedar basa basi,.atau juga ikut serta
dalam tongkrongan itu...
berhenti dan ikut menikmati beer dissana. Dan,,.begitu ikan panggang
itu kelar,..
ramai ramai kita menyantapnya. Wahhhhh,...bener bener nikmat deh......
ikan kerapu panggang,..sama ikan laut lain,..dibumbui sambel terasi
sederhana...tapi pedes,,..
juga daun kemangi yang sedap.....
nikmat banget............terasa sekali aroma desanya yang kental,..yang
serasa tak ada beban...lain.....

Sampai hari merangkak menuju malam,..
kami mengkahiri acara indah itu dan melanjutkannya di kali.....
mandi barengggg.......ehhehehheheheh...
kebayang gak???
di kali,..disuasana gelap,..banyak orang,..(sekitar 10 orang), mandi
bareng disungai.
Kesemuanya tanpa bungkus sehelai kain pun. Hihihiihihhihi,.....
jangan dibayangin deh...........rame abissss...
sambil ngobrol "ngalor ngidul", kami berendam,,,..menggosok
kaki,..badan .........menikmati cahaya rembulan dan dinginnya aliran sungai
dangkal itu.
Asyikkkkkk banget. Suasana yang jarang sekali aku rasakan,.. susana
yang hanya dapat dirasakan di desa desa.

Seusai dari sana,..kembali perutku dihajar campuran arak dan
beer,..yang membuatku sempoyongan.
Sekedar info,..yang namanya arak dan beer di Bali,..bukan barang yang
susah ditemui. Di banyak tempat,..sangat mudah menemukannya.
Makanya,..kemana mana aku melangkah dirumah penduduk,..terutama jika
yang aku kenal itu cowok,..pasti deh Beer atau AraK. Nggak jauh dari itu.

Tak terasa,..
dua hari aku disana,...
semua terasa begitu cepatnya,..
dan detak detak waktu aku lalui dengan perasaan yang teduh,..
yang bahagia,......
seneng banget......dapat merasakan kesejukan desa,...keramahan dan
keiklasan senyum mereka,..
dan,..aku ingat pernah baca satu tulisan tetua,..bahwa,..desa merupakan
satu tujuan akhir banyak orang indonesia,..terutama mereka yang ada di
kota,..
mereka kan berkata, "kelak,..kan kuhabiskan masa tuaku di desa,..di
kampung halaman yang sejuk dan rindang".
###### kepikiran kesana???
aku banget banget!!!
pengen banget rsanya,..bisa menikmati hidup yang teduh di desa yang
tenang dan damai,.....
dan kalo dipikkirrrr,..
di desa ini lah,.ruh..dan spirit bangsa indonesia berada,..
penduduk desa yang terabaikan oleh derap
pembangunan,..justru,...pemegang alur kehidupan...
######,..
sampai disini dulu yah sayang....
lain kali cerita yang lain,..sepulang aku dari sana, dari pohsanten.
Tunggu aja yah sayang...
muaaaaaach..
############
arif


heuhehuheue gombal abis..........


No comments: